Seperti ini pengakuan Raffi tentang sosok pria yang tengah dekat dengan Jedar.
WowKeren.com - Setelah berpisah dengan Ludwig pada 2015 lalu, Jessica Iskandar masih belum menemukan penggantinya. Sejumlah pria dikabarkan mencoba mendekati ibu satu anak ini, termasuk Indra L. Bruggman dan model Oliver Pras.
Sayangnya, dari semua pria itu masih belum ada yang cocok di hati Jessica. Tapi kini kabarnya Jessica sudah menemukan tambatan hatinya yang baru.
Kabar ini dibocorkan oleh Raffi Ahmad di acara "Pesbukers". Raffi mengungkapkan bahwa saat ini Jessica tengah dekat seorang pria. Vega kemudian ikut membocorkan bahwa nama pria tersebut berinisial "B".
"Dekat sama siapa?" tanya Raffi pada Vega Darwanti. "Depannya B," jawab Vega. Jessica tampak panik dan salah tingkah melihat kedua temannya yang berusaha membocorkan tentang identitas pria tersebut.
"Pokoknya Jessica lagi dekat sama orang ganteng, tinggi, orang kaya," ungkap Raffi. Ruben Onsu membuat Jessica semakin salah tingkah saat tiba-tiba muncul dan menyebut nama "Budi".
Sayangnya, Jessica tak menjelaskan lebih lanjut tentang sosok pria bernama "Budi" yang diungkapkan teman-temannya ini. Namun Jessica tak membantah pengakuan Raffi dan Vega tentang pria yang tengah dekat dengannya itu. (wk/rs)
Berita Jessica Iskandar terkait :
• Netter Menangis Terharu, Curhatan Jessica Iskandar Ini Ditujukan Untuk Ayah El?
• Mannequin Challenge Jedar cs Gagal Gara-Gara Nia Ramadhani, Kok Bisa?
• Jessica Iskandar Seksi Gothic Bareng Nia Ramadhani cs, Netter: Ayu Ting Ting Gak Diajak?
• Masih Pakai Foto Ayu Ting Ting untuk Jualan, Netter Sebut Jedar Tak Tahu Malu
• Lihat berita terbaru Jessica Iskandar ...
0 comments:
Post a Comment