Bintang.com, Jakarta Mario Teguh rupanya mulai 'sewot' dengan para netizen yang mengkritiknya dengan pedas. Padahal selama ini, usai memberikan klarifikasi di Kompas TV Mario Teguh dan Linna Teguh tidak lagi bersuara. Vidi Galenso Syarief, salah satu kuasa hukum Mario Teguh sudah ditunjuk untuk mengklarifikasi dan menjawab pertanyaan dari wartawan.
Tulisan Mario Teguh yang terkesan marah tersebut muncul dalam akun instagram resmi Mario Teguh. Ia menjawab komentar akun @arfahzone.craft dan @desniawt dengan beragam kata yang terkesan sindiran. Namun kuasa hukum Mario Teguh, Vidi Galenso Syarief menganggap hal tersebut wajar.
Celine Evangelista kembali membuat heboh netizen. Postingan akun instagram @lambenyinyir menunjukkan Celine Evangelista tengah bersama Stefan Williams yang tengah bertelanjang dada. Tidak hanya itu, dalam dua foto yang diposting, tampak Stefan seperti sudah berganti celana dalam momen yang sama.
Sebelum potret ini beredar, hubungan Stefan William dan Celine Evangelista memang banyak diperbincangkan. Di awal, mereka tidak mengakui kedekatan yang terjalin hingga Stefan buka suara soal kebenaran hubungannya dengan Celine.
Marissa Haque masih saja mengungkapkan kemarahannya di media sosial. Netizen menyarankan kepada Ikang Fawzi agar membicarakan masalah foto lama dengan Christine Panjaitan di program yang dipandu Feni Rose, di rumah. Bahkan ada pula netizen yang memuji kesabaran Ikang Fawzi menghadapi Marissa Haque yang emosional.
Berita tentang Mario Teguh, Celine Evangelista dan Marissa Haque masih menjadi perhatian pembaca.
http://ift.tt/2dQOw1V
0 comments:
Post a Comment